Oleh : Arif Deliyusman
Pasbana - Beternak puyuh merupakan salah satu jenis usaha peternakan yang semakin populer di Indonesia. Puyuh merupakan burung yang memiliki ukuran kecil dan biasanya dipelihara untuk diambil telurnya atau sebagai hewan peliharaan.
Beternak burung puyuh memiliki banyak manfaat, seperti menghasilkan telur yang tinggi protein dan rendah kolesterol. Selain itu, beternak burung puyuh relatif mudah dilakukan dan membutuhkan modal yang tidak terlalu besar. Dengan demikian, beternak burung puyuh dapat menjadi sumber penghasilan yang menguntungkan bagi para peternak.
Salah seorang peternak di kecamatan Lubuk Kilangan, Padang, Sumatera Barat dengan nama Aan memulai beternak puyuh pada awal tahun 2015. Ternak ini ia bangun semata hanya karna hobi namun siap sangka dari hobinya tersebut menghasilkan mata pencarian yang dapat menghidupkan keluarganya.
Beliau memulai beternak puyuh dengan jumlah anakan sebanyak 200 ekor. Pada saat dia membeli anakan dia belum memiliki kandang untuk anakan tersebut dia hanya mengandalkan lahan yang ada dibawah rumahnya.
Setelah waktu berselang dari tahun ke tahun pak Aan dapat membangun kandang serta peralatan yang membantu untuk mengembangkan usahanya tersebut. Puyuh ini dapat menghasilkan 1 butir telur/ekornya. Namun agar telur menetas tidak dapat dikatakan 100% bisa karena telur dapat menetas itu melalui seleksi alam.
Pemilihan telur burung puyuh yang memilikin kualitas bagus dan tidak bagus bisa dibedakan melalui corak pada cangkang telurnya dan agar telur dapat menetas, telur harus disimpan pada suhu 38 derajat Celcius lalu telur akan menetas dalam kurun waktu lebih kurang 15-17 hari.
Menurut pak Aan sendiri penyakit yang biasa menyerang burung puyuh biasanya radang usus yang disebabkan oleh virus yaitu Quail enteritis selanjutnya adalah stres yang biasanya disebabkan oleh kebisingan dan suhu udara yang mana berarti sangat dipengaruhi oleh lingkungan.
Ada pun cara perawatan menurut bapak Aan sendiri adalah :
Pada umur 1-14 hari diberi vitamin pada minuman ternak tersebut dengan vitamin (trimizin-s) dan pada umur 15-30 hari diberi vitamin (vitachicks).
Selalu menjaga kebersihan kandang agar ternak tidak mudah diserang oleh berbagai macam virus.
Menyetel musik yang iramanya menenangkan sehingga dapat mengurangi tingkat stress pada puyuh.
Jadi, yang hanya berawal dari hobi beternak puyuh dapat meraup keuntungan yang dapat memenuhi kebutuhan hidup. Namun, dibalik itu semua banyak rintangan yang akan dihadapi dari mulai memperhatikan kesehatan ternak, lingkungan ternak dan bagaimana cara ternak dapat menghasilkan bibit yang unggul.(*)