Padang Panjang, pasbana – Sebanyak 23 warga Kelurahan Tanah Pak Lambik (TPL), Kecamatan Padang Panjang Timur (PPT) yang menjadi penerima manfaat Program Sanitasi Berbasis Masyarakat (Sanimas) lakukan serah terima dari Kelompok Masyarakat Penyelenggara (KMP) di aula kantor lurah setempat, Jumat (15/9).
Program Sanimas ini merupakan peningkatan kualitas lingkungan di bidang sanitasi. Program ini didukung Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dari Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR) sejumlah Rp350 juta.
"Digunakan untuk pembuatan 13 bilik WC dan 23 septic tank yang tersebar di seluruh RT kelurahan ini," kata Lurah TPL, Romi Saputra, S.H saat membuka acara tersebut.
Romi mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPRD, Mardiansyah, S.Kom yang telah malakukan audiensi ke pusat. Sehingga program ini bisa terlaksana dan dirasakan manfaatnya oleh warga TPL.
"Untuk bangunan program Sanimas yang telah diserahterimakan ini, dilaksanakan anggota KMP dan serta unsur lembaga di TPL," jelasnya.
Di tempat terpisah, Mardiansyah menyampaikan, program Sanimas ini merupakan program yang langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat
“Program ini untuk peningkatan perluasan sanitasi sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat. Selain untuk peningkatan kualitas lingkungan juga untuk mencegah berbagai penyakit,” sampainya.
Pada kesempatan ini lurah TPL memberikan penghargaan berupa piagam kepada KMP, fasilitator serta unsur lembaga yang ikut serta dalam kegiatan ini.(rel)