Notification

×

Iklan

Iklan

Ny. Lasta Jasman Pastikan Ekspose Ketua Kelompok Dasa Wisma Sesuai Kenyataan

17 Oktober 2023 | 21:19 WIB Last Updated 2023-10-17T14:19:10Z


Payakumbuh, pasbana —Sebagai bentuk tindaklanjut dari ekspose lomba ketua kelompok dasa wisma berprestasi tingkat Kota Payakumbuh tahun 2023, Ketua TP PKK Kota Payakumbuh Ny. Lasta Jasman mengadakan kunjungan lapangan kepada 5 kelompok dasa wisma kelurahan terpilih, Selasa (17/10).

Adapun 5 kelurahan tersebut adalah Kelurahan Padang Karambia, Kelurahan Subarang Batuang, Kelurahan Padang Datar Tanah Mati, Kelurahan Sungai Durian, dan Kelurahan Koto Panjang Dalam.

Ketika ditemui, Ny. Lasta mengatakan bahwa kunjungan lapangan ini bertujuan untuk mengetahui apakah ekspose yang disampaikan oleh para ketua kelompok dasa wisma kelurahan terpilih sebelumnya sesuai dengan kenyataan di lapangan.

"Alhamdulillah, kita melihat kondisi nyata di lapangan tidak jauh berbeda dengan apa yang disampaikan ketika ekspose kemarin. Setelah berkunjung, kami yakin dan percaya dasa wisma di kelurahan-kelurahan ini hebat dan bisa membantu memakmurkan masyarakat di sekitar dengan memanfaatkan potensi yang ada," ujar Ny. Lasta.

Ditambahkan Ny. Lasta, selain ekspose yang bagus dan kondisi nyata di lapangan, kelurahan terpilih juga harus mawas diri terhadap perlengkapan administrasi dan dokumentasi.

"Tanpa administrasi dan dokumentasi yang lengkap, semua yang telah disampaikan tidak akan ada apa-apanya, sebab administrasi dan dokumentasi adalah salah satu poin terbesar dalam penilaian lomba," ungkap Ny. Lasta

Kemudian, apresiasi juga disampaikan oleh Ny. Lasta kepada seluruh pihak yang terlibat dalam menyukseskan acara kunjungan lapangan lomba ketua kelompok dasa wisma berprestasi tingkat Kota Payakumbuh 2023 tersebut.

"Kami senang semuanya terlibat dan antusias untuk mengikuti lomba ini. Semoga kelurahan mana pun yang terpilih nantinya, dapat merepresentasikan Kota Payakumbuh pada ajang lomba ketua kelompok dasa wisma berprestasi tingkat Provinsi Sumatera Barat tahun 2024," tutup Ny. Lasta. (BD)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update