Notification

×

Iklan

Iklan

Tips Cerdas Pemilihan Kosmetik Aman dan Bebas Bahan Kimia Berbahaya di Padang Sago Kabupaten Padang Pariaman

26 November 2023 | 11:34 WIB Last Updated 2023-11-27T01:18:27Z
Gambar 1. Pembukaan acara secara simbolis oleh Camat Padang Sago dan Dekan Fakultas Farmasi Universitas Andalas




Sebagai Bentuk Pengabdian Masyarakat Departemen Kimia Farmasi Fakultas Farmasi Universitas Andalas



Pasbana - Kosmetik merupakan barang yang digunakan untuk membersihkan sekaligus mempercantik dan mengubah penampilan seseorang agar lebih menarik. Kosmetik sudah menjadi salah satu kebutuhan terpenting terutama bagi wanita, tidak jarang seorang wanita menggunakan kosmetik setiap hari.

Namun, saat ini ada banyak kosmetik yang beredar mengandung bahan kimia berbahaya dan tidak memiliki izin edar dari BPOM. Tidak hanya di toko dan lapak, ada banyak kosmetik berbahaya juga telah beredar di online shop sehingga sangat mudah diakses oleh masyarakat. 

Maka dari itu, Departemen Kimia Farmasi Fakultas Farmasi Universitas Andalas melakukan kegiatan pemberian edukasi sebagai bentuk kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat daerah Padang Sago, Kabupaten Padang Pariaman. Para masyarakat memerlukan edukasi tentang cara memilih kosmetik yang aman dan bebas dari bahan kimia berbahaya.

Gambar 2.Pemberian Materi Edukasi Tips Cerdas Pemilihan Kosmetik Aman oleh Ibu apt. Dini Hanifa, M. Farm



Penyuluhan ini bertujuan agar masyarakat mengerti akan dampak yang akan ditimbulkan dari penggunaan kosmetik yang berbahaya, serta dapat mengetahui cara cerdas memilih kosmetik yang aman. Salah satunya dengan mengecek Nomor Izin Edar (NIE) kosmetik dari BPOM sebelum membeli suatu produk kosmetik.

Kegiatan pengabdian masyarakat ini merupakan salah satu rangkaian dari acara Bakti Farmasi 2023 yang diadakan di SDN 08 Padang Sago, Kabupaten Padang Pariaman. Acara ini diawali dengan sambutan dari Camat Padang Sago, Ibu Zarmiati, S. A.P dan dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Farmasi Universitas Andalas, Ibu Prof. Dr. apt. Fatma Sri Wahyuni, Ph.d. Tim pengabdian masyarakat dari Departemen Kimia Farmasi diketuai oleh Ibu Dr. apt. Dira Hefni, M.Sc. Pada pelaksanaannya kegiatan ini dipandu oleh Ibu apt. Dini Hanifa, M. Farm sebagai pemateri serta dibantu oleh Raihani Alya, Farzana Zalda As-sajidah, Khalishah Sifa Nasution, dan Widya Faizatul Zuhri selaku panitia pengabdian masyarakat. 

Kegiatan ini juga dihadiri oleh beberapa Dosen Fakultas Farmasi Universitas Andalas.

Dengan terlaksananya kegiatan edukasi Tips Cerdas Pemilihan Kosmetik Aman dan Bebas dari Bahan Kimia Berbahaya ini di Padang Sago, Kabupaten Padang Pariaman diharapkan masyarakat dapat lebih cerdas dalam memilih kosmetik dan terhindar dari dampak buruk kosmetik yang berbahaya. (*) 

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update