Padang Panjang, pasbana - Polres Padang Panjang bergerak cepat dalam membantu para korban banjir yang melanda wilayah hukumnya. Bantuan sosial berupa paket sembako disalurkan kepada warga terdampak di Posko Pengungsian Jorong Sangkua, Nagari Singgalang, Kecamatan X Koto, Kabupaten Tanah Datar, pada Kamis (16 Mei 2024) sore.
Kegiatan bakti sosial ini dipimpin langsung oleh Kapolres Padang Panjang, AKBP Kartyana Widyarso, S.I.K., M.A.P., beserta jajaran Pejabat Utama (PJU) dan Bhayangkari.
Bantuan sembako yang dibagikan diharapkan dapat meringankan beban para korban yang terdampak bencana banjir.
"Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polres Padang Panjang terhadap para korban banjir," ujar AKBP Kartyana Widyarso.
"Kami ingin membantu meringankan beban mereka dengan memberikan bantuan sembako, evakuasi, trauma healing, dan berbagai bentuk bantuan lainnya."
Kapolres Padang Panjang juga menyampaikan beberapa pesan kepada keluarga korban, agar sembako yang diterima dapat digunakan sebaik mungkin.
Ia juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama berdoa agar musibah ini segera berlalu dan memberikan kekuatan serta ketabahan bagi para korban.
(Rel/bd)
(Rel/bd)