Notification

×

Iklan

Iklan

Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Sumatera Barat Dilantik Bulan Juli Mendatang!

25 Juni 2024 | 21:09 WIB Last Updated 2024-06-25T14:09:13Z


Padang, pasbana - Berdasarkan hasil Musyawarah Wilayah pada tanggal 28 Januari 2024, Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PW IPM) Sumatera Barat bersiap untuk dilantik kepengurusan baru periode mendatang. 

Acara pelantikan ini akan dilaksanakan pada bulan Juli mendatang dan akan didukung penuh oleh seluruh Organisasi Otonom (Ortom) Muhammadiyah di Sumatera Barat.

Pelantikan kepengurusan baru PW IPM Sumatera Barat ini menjadi momen penting bagi persyarikatan Muhammadiyah di Sumatera Barat. Segenap Ortom Muhammadiyah, seperti Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah, dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, tentunya mendapat dukungan penuh terhadap acara pelantikan tersebut.

Dukungan ini diharapkan dapat semakin memperkuat kiprah IPM Sumatera Barat dalam memajukan pendidikan dan kepemimpinan pelajar di wilayah Sumatera Barat. 

Berdasarkan hasil Musyawarah wilayah tersebut, kepengurusan baru PW IPM Sumatera Barat periode mendatang akan dipimpin oleh:

Ketua: Sailendra Gusnan
Sekretaris Umum: Salma
Bendahara Umum: Muhammad Ikram Abdillah

Harapan Baru untuk IPM Sumatera Barat


Pelajar Muhammadiyah Sumatera Barat menaruh harapan besar kepada kepengurusan baru PW IPM Sumatera Barat untuk dapat membawa organisasi ini ke arah yang lebih maju dan berprestasi. 

Harapannya, IPM Sumatera Barat dapat terus berkontribusi dalam melahirkan generasi muda yang cerdas, berkarakter, dan berkemajuan, sesuai dengan cita-cita Muhammadiyah.

Mari kita doakan bersama agar acara pelantikan PW IPM Sumatera Barat dapat berjalan dengan lancar dan sukses!
(TsT) 

#IPMSumbar #Muhammadiyah #Pelajar #Pemuda #Indonesia
×
Kaba Nan Baru Update