Padang Panjang, pasbana - Sebanyak 301 mahasiswa lulusan Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang ikuti wisuda periode 1 Tahun Ajaran 2024/2025, Selasa (17/9) di Gedung Pertunjukan Hoerijah Adam ISI.
Mahasiswa yang diwisuda dari berbagai program studi ini, di antaranya program sarjana terapan (26 orang), program sarjana (240 orang) dan program magister (35 orang).
Penyerahan piagam kepada mahasiswa terbaik darii Fakultas Seni Rupa dan Desain, Diny Oktry Viani, S.Sn, Fakultas Seni Pertunjukan, Fajar Noverman Laoli, S.Sn dan Program Magister, Dewi Purnamasari, M.Sn.
Rektor ISI, Dr. Febri Yulika, S.Ag, M.Hum menyampaikan rasa bangganya atas diwisudanya mahasiswa ini. Dirinya meminta agar lulusan dapat menjaga nama baik almamater dan menerapkan ilmu serta keterampilan yang telah diperoleh selama studi mereka di dunia profesional.
Kepada wisudawan, dirinya berpesan untuk tidak pernah lupa akan jasa dosen serta pengorbanan orang tua yang telah membesarkan.
"Tegakkan peradaban dengan ilmu dan moral. Orang beradab akan selalu merendahkan diri walaupun ilmunya tinggi. Menjadi bijaklah saat berkuasa, tidak zalim serta bersikap adil. Keberhasilan bukanlah menjadi orang pintar, tapi milik orang yang mau berusaha dan bekerja keras. Maka tetaplah tekun untuk menuju kesuksesan," pesannya.
Kegiatan ini turut dihadiri perwakilan dari Pemprov Sumbar, Forkopimda Padang Panjang, Pemkab Tanah Datar, STAI Imam Bonjol Padang Panjang, RRI Bukittinggi, Kominfo Padang Panjang, PLN ULP Padang Panjang, Bank Nagari dan lainnya. (Rel/tr)