Notification

×

Iklan

Iklan

Lanjutkan, Masih Banyak PR Safaruddin Untuk Membangun Limapuluh Kota

02 September 2024 | 19:09 WIB Last Updated 2024-09-02T15:12:50Z



Limapuluh Kota, pasbana- Kinerja H. Safaruddin Dt. Bandaro Rajo selama menjadi bupati kabupaten Limapuluh Kota telah banyak melahirkan inovasi yang memudahkan segala urusan masyarakat dengan pemerintah, baik itu tingkat jorong, nagari, tingkat kecamatan dan sampai ke tingkat kabupaten, semuanya berjalan sukses.

Hal tersebut disampaikan Dodi Putra, Dt. Gindo salah seorang tokoh masyarakat jorong Buluh Kasok kenagarian Sarilamak kabupaten Limapuluh Kota kepada wartawan, Senin (2/9/2024) dikediamannya. Lebih lanjut disampaikan Dt Gindo, kesuksesan Dt. Safar membangun Limapuluh Kota terlihat dari rekam jejaknya selama menjadi bupati Limapuluh Kota. 

“Masih menggantung, gebrakan sosial Safaruddin ketengah masyarakat juga sudah terbangun sebelumnya dengan baik. Tentunya kami masyarakat Limapuluh Kota tidak akan puas sampai disitu saja, karena masih banyak harapan masyarakat Limapuluh Kota kepada Safaruddin,” ujar Dt. Gindo.

Dt. Gindo yakin kemenangan akan diraih Safaruddin pada pilkada serentak 2024 nanti, karena sosok rekam jejak Darman Sahladi sebagi calon wakil bupati jelas memperkuat paslon ini untuk melanggeng ke pilkada nanti, dengan mendapat dukungan penuh dari 3 partai besar yakni partai Golkar, partai Demokrat dan PAN diyakini paslon ini menang. 

Dt. Gindo tokoh masyarakat Jorong Buluh Kasok Kenagarian Sarilamak, Kabupaten Limapuluh Kota.



“Intinya kami siap dan ikhlas membantu paslon ini, karena kami percaya Safarudin-Darman Sahladi akan meraih kemenangan dan mengukir sejarah sebagai bupati dua periode di kabupaten Limapuluh Kota,” singkat Dt. Gindo.

Hal senada juga diutarakan salah seorang bundo kanduang nagari Sarilamak, Lisma (45) menurutnya Safaruddin memiliki segudang pengalaman dan integritas yang tidak perlu diragukan lagi untuk kembali memimpin kabupaten Limapuluh Kota. 

“Masih banyak PR Safaruddin untuk membangun Limapuluh Kota. Demi kemajuan Limapuluh Kota kita juga 'menantang' Safaruddin, jika terpilih kembali memimpin Limapuluh Kota, harus ciptakan perubahan besar di daerahnya. Selain itu kita juga bukan tim atau relawan Dt. Safaruddin, tapi kami nanti insyallah akan mencoblos paslon ini, karena kami yakin Limapuluh Kota kedepan akan lebih baik jika dilanjutkan kembali oleh Safaruddin dan Darman Sahladi,” pungkasnya disela-sela belanja untuk kebutuhan dapur di pasar Sarilamak. (BD)
×
Kaba Nan Baru Update