Payakumbuh, pasbana-— Mempererat sinergitas dan membangun kekompakan dalam penanganan warga pemerlu pelayanan kesejahteraan sosial (PPKS), dinas sosial Payakumbuh menggelar outbond bersama pekerja sosial masyarakat (PSM) se-kota Payakumbuh di ibjek wisata Lawang Park, kecamatan Matur kabupaten Agam, baru-baru ini.
Kepala dinas sosial kota Payakumbuh, Irwan Suwandi mengatakan kepada wartawan, Minggu (8/9) kegiatan tersebut merupakan ajang untuk memperkuat kerjasama, sinergi dan kekompakan baik antara dinas sosial dengan PSM maupun antar sesama PSM se kota Payakumbuh.
“Melalui Outbond ini, kita berharap hubungan silaturahmi antar kita semakin erat dan kokoh, sehingga dapat bergerak cepat dan tepat dalam membantu masyarakat kita para pemerlu pelayanan kesejahteraan sosial,” singkat Irwan Suwandi.
Terpisah salah seorang PSM, Afrida mengungkapkan ajang outbound ini dapat meningkatkan keterampilan, mengetahui karakter orang lain, melatih kemampuan beradaptasi dan memperkuat koneksi interpersonal maupun emosional.
“Semoga dengan kegiatan ini dapat menambah kekompakan dan keakraban antar sesama PSM di kota Payakumbuh. Dengan demikian, PSM tidak akan mudah goyah dalam menghadapi tantangan pekerjaan kedepan,” singkatnya. (BD)