Notification

×

Iklan

Iklan

Pemko Padang Resmi Buka Seleksi Penerimaan PPPK 2024: Transparan dan Berbasis Kompetensi

02 Oktober 2024 | 19:46 WIB Last Updated 2024-10-02T14:49:46Z



Padang, pasbana- Pemerintah Kota (Pemko) Padang telah resmi membuka seleksi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024, yang berlangsung mulai Selasa, 1 Oktober 2024 hingga Minggu, 20 Oktober 2024 mendatang. Pada tahun ini, Pemko Padang menawarkan 4.899 formasi yang terdiri dari tiga sektor utama: tenaga guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Secara lebih rinci, formasi yang disediakan mencakup 320 formasi untuk tenaga guru, 140 formasi untuk tenaga kesehatan, dan 4.439 formasi untuk tenaga teknis. Penjabat (Pj.) Wali Kota Padang, Andree Algamar, menekankan bahwa proses seleksi ini akan dibagi ke dalam dua tahap yang berlangsung selama beberapa bulan ke depan.

"Tahap pertama seleksi akan dilaksanakan pada 2-19 Desember 2024, dengan peserta sebanyak 2.405 orang," ungkap Andree saat diwawancarai pada Rabu, 2 Oktober 2024. Tahap pertama ini diperuntukkan bagi pelamar prioritas, termasuk mantan tenaga honorer kategori II (THK-II) dan tenaga non-ASN yang telah terdata dalam pangkalan data Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Sementara itu, tahap kedua seleksi PPPK akan dilaksanakan pada 17 April hingga 16 Mei 2025. "Tahap kedua ditujukan bagi pegawai honor dengan masa kerja minimal dua tahun, namun namanya belum tercantum dalam database BKN," jelas Andree. Jumlah peserta tahap kedua pun diperkirakan mencapai 2.405 orang.

Andree menegaskan, seluruh proses seleksi PPPK tahun ini akan dilakukan secara transparan dan berbasis kompetensi. Ia memastikan bahwa tidak ada pihak manapun yang bisa memberikan jaminan kelulusan di luar mekanisme yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. 

"Pemerintah Kota Padang sangat serius dalam menjaga integritas proses seleksi ini. Kami pastikan tidak ada celah bagi oknum yang mencoba menawarkan kelulusan dengan cara yang tidak sah," ujarnya dengan tegas.

Ia juga mengingatkan para pelamar agar tidak tergiur oleh tawaran pihak-pihak tertentu yang mengaku dapat membantu meloloskan seleksi dengan cara-cara yang tidak benar. "Jangan sampai tergiur dengan iming-iming lulus seleksi yang ditawarkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," tambahnya.

Bagi para pelamar yang tertarik mengikuti seleksi PPPK tahun ini, rincian terkait jadwal seleksi, formasi, persyaratan, serta dokumen yang harus dipenuhi dapat diakses melalui situs resmi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Padang di laman bkd.padang.go.id.

Andree juga mengimbau para pelamar agar teliti dalam menyiapkan dan memenuhi setiap persyaratan yang diminta, baik persyaratan umum maupun khusus. "Cermati betul setiap dokumen yang diperlukan agar tidak ada kesalahan saat proses seleksi berlangsung," pesan Andree.

Dengan adanya seleksi PPPK ini, Pemko Padang berharap dapat menambah tenaga kerja yang kompeten dan siap memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan di kota ini, khususnya dalam sektor pendidikan, kesehatan, dan pelayanan teknis.(rel/tsa) 
×
Kaba Nan Baru Update