Notification

×

Iklan

Iklan

Menjadikan Payakumbuh Mendunia, Gagasan Supardi-Tri Sesuai dengan Harapan Masyarakat

13 November 2024 | 09:49 WIB Last Updated 2024-11-13T03:52:13Z


Payakumbuh, Pasbana -  Pasangan calon (paslon) walikota-wakil walikota Payakumbuh nomor urut 1, Supardi-Tri Venindra cerdas beradaptasi di acara debat publik pertama pemilihan kepala daerah (pilkada), difasilitasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) di aula hotel Mangkuto Payakumbuh, Selasa (12/11) malam.

Hal tersebut disampaikan Wulan Denura selaku ketua tim pemenangan koalisi Supardi-Tri Venindra, usai gelaran debat publik pertama. Menurut mantan wakil ketua DPRD kota Payakumbuh itu, Supardi-Tri tidak hanya cerdas, akan tetapi juga membuat para audiens terharu mendengar visi misi dan gagasannya.

Kecerdasan Supardi-Tri terlihat ketika keduanya menjawab pertanyaan moderator tentang meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memajukan daerah, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, menyelesaikan persoalan daerah, keempat tema itu dijawab dengan tenang dan lugas oleh paslon nomor urut 1.

"Didebat terbuka inilah, masyarakat melihat siapa Supardi-Tri. Visi misinya jelas. Gagasannya sesuai dengan harapan masyarakat menjadikan Payakumbuh Mendunia yang penuh dengan festival. Festival dimaksud mendatangkan tamu-tamu dari mancanegara,"ujar Wulan cucu salah seorang pelaku pendiri kota Payakumbuh itu.

Kemudian komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota Payakumbuh diantaranya Wizri Yasir, selaku ketua KPU, Khairuddin Fambo, S.Sos. ketua Divisi SP3MSDM, Orisko Zulkifli, SH. ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Suci Wildanis, S.Sos. ketua Divisi Teknis dan Penyelenggaraan dan Ihsanul Huda, S.H. ketua Divisi Hukum dan Pengawasan serta sekretaris Beni Mustika, S.IP.

Dikesempatan itu, ketua KPU kota Payakumbuh Wizri Yasir menyampaikan debat publik adalah salah satu metode kampanye yang difasilitasi KPU dalam pelaksanaan pemilihan walikota-wakil walikota Payakumbuh tahun 2024.

Debat publik perdana untuk paslon dalam Pilkada Serentak 2024 itu menampilkan 5 (lima) paslon yakni Supardi-Tri Venindra, H. Almaisyar Dt. Bangso Dirajo Nan Kuniang-Joni Hendri, Zulmaeta-Elzadaswarman, Erwin Yunas-Falepi Masni Dt. Bandaro nan Balidah dan Yendri Bodra Dt. Parmato Alam-Ahmad Ridha.




Wizri Yasir menjelaskan, tema yang diusung dalam debat pertama yakni, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memajukan daerah, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, menyelesaikan persoalan daerah,menserasikan pelaksanaan pembangunan daerah kabupaten/kota dan provinsi dengan nasional serta memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia. Keseluruhan tema dengan moderator DR. Aidinil Zetra, SIP.M.A, dipandu lima panelis yaitu Syaiful Anwar, S.E. M. SI, CH, CHT dan DR. Wirdanengsih, S.Sos, M.SI, Hafiz Satria Putra, S.Sos, M.IP, Maiza Elvira, S.IP, M. Hum, DR. Wendra Yunaldi, S.H., M.H. 

“Kami sampaikan kepada paslon walikota-wakil walikota Payakumbuh untuk dapat memanfaatkan kesempatan untuk menyampaikan gagasan, visi misi dan menjalankan programnya untuk meyakinkan pemilih di kota Payakumbuh,”kata Wizri.

Disampaikan Wizri, pemilih di kota Payakumbuh sebanyak 104.308 pemilih di 47 kelurahan, untuk dapat menjatuhkan pilihannya kepada masing-masing paslon.

Kepada seluruh masyarakat kota Payakumbuh yang hadir baik secara langsung maupun melalui saluran penyiaran untuk dapat melihat seksama jalannya debat kali ini, sehingga diberikan kemantapan untuk memilih calon walikota-wakil walikota pada tanggal 27 November 2024.

Wizri mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu KPU kota Payakumbuh dalam debat pertama ini.

“Kami sampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh penyelenggara pemilihan di kota Payakumbuh yang tetap berkomitmen menjaga integritas, netralitas dan profesionalitas dalam melaksanakan seluruh tahapan pemilihan 2024 ini,” ujarnya.

Debat berlangsung dengan lancar, dihadiri oleh tim pemenangan dan simpatisan setiap pasangan calon. KPU berharap kegiatan ini dapat memperkuat partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi dan mendorong pelaksanaan Pilkada yang damai, tertib, serta bermanfaat bagi kemajuan kota Payakumbuh.

"Lima pasang bakal calon walikota-wakil walikota Payakumbuh membawa pendukungnya masing masing sebanyak 25 orang, sesuai dengan kapasitas ruangan. Alhamdulillah debat publik pertama berjalan dengan sukses. Debat kedua akan digelar tanggal 19 November 2024,"pungkas Wizri. (BD)

IKLAN

 

×
Kaba Nan Baru Update