Payakumbuh, Pasbana - Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Payakumbuh-Limapuluh Kota dr. Efriza Naldi, SpOg menyebutkan, pihaknya siap menjadi mitra pemerintah dalam mewujudkan pelayanan kesehatan yang betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Hal tersebut disampaikan Efriza Naldi ketika menghadiri rapat kerja Pengurus Ikatan Dokter Indonesia (IDI) cabang Payakumbuh-Limapuluh Kota (Paliko) periode 2024-2027 bersama wakil walikota Payakumbuh Elzadaswarman di aula Ngalau Lantai 3 Balaikota Payakumbuh, Sabtu 15 Maret 2025.
Selain dihadiri wakil walikota Payakumbuh juga dihadiri wakil bupati Limapuluh Kota Ahlul Badrito Resha. Acara dilanjutkan dengan silaturrahmi dan buka puasa bersama IDI cabang Payakumbuh-Limapuluh Kota dan undangan lainnya.
Dikesempatan itu, Efriza Naldi membeberkan tiga isu utama yang menjadi fokus dalam pembahasan Raker, yaitu pendidikan, pelayanan, dan organisasi.
Menurutnya, melalui tiga isu utama tersebut IDI diharapkan dapat bersinergi dengan berbagai pihak, terutama dalam mendukung program pemerintah dengan mewujudkan pelayanan kesehatan yang betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat adalah salah satu tujuan utama dari sistem kesehatan.
Strategi mewujudkan pelayanan kesehatan yang berkualitas itu diantaranya meningkatkan akses ke pelayanan kesehatan. Meningkatkan
partisipasi masyarakat. Pastikan bahwa masyarakat yang memiliki kesadaran yang tinggi tentang pentingnya kesehatan.
Kemudian meningkatkan sistem informasi kesehatan. Pastikan bahwa sistem informasi kesehatan yang ada dapat memberikan informasi yang akurat dan terkini tentang kesehatan masyarakat dan lain-lain sebagainya.
"Dengan menerapkan strategi-strategi tersebut, diharapkan bahwa pelayanan kesehatan yang diberikan dapat betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,"ujar owner Rumah Sakit Ibu dan Anak Sukma Bunda itu.
Sebelumnya wakil walikota Payakumbuh Elzadaswarman menegaskan pemerintah kota Payakumbuh mendukung penuh upaya IDI dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat.
"Fungsi kesehatan tidak bisa dipandang sebelah mata, karena itu adalah hak dasar setiap warga negara. Kami berharap, dengan adanya sinergi antara pemerintah daerah dan IDI, pelayanan kesehatan di Paliko akan semakin meningkat," ujarnya.
Adapun, ia menyebut peningkatan itu dapat dicapai dengan memanfaatkan teknologi digital untuk meningkatkan aksesibilitas, kualitas, dan efisiensi layanan kesehatan.
"Selamat menjalankan hasil Raker untuk tiga tahun kedepan. Kami yakin, dengan upaya bersama kita dapat menciptakan Payakumbuh-Limapuluh Kota yang sehat dan sejahtera,"ulas wawako Elzadaswarman. (BD)