Notification

×

Iklan

Iklan

Terpilih secara Aklamasi, Maisar Setiawan Nakhodai BKPRMI Sumatra Barat Masa Bakti 2025-2030

27 April 2025 | 19:46 WIB Last Updated 2025-04-27T12:46:25Z



Padang, pasbana – Ustadz Maisar Setiawan resmi terpilih sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Provinsi Sumatra Barat untuk masa bakti 2025-2030.

Pengukuhannya berlangsung dalam Musyawarah Wilayah (Musywil) IX yang digelar di Masjid Raya Syekh Ahmad Khatib Al-Minangkabawi, Padang, pada Sabtu-Ahad (26-27/4).  

Musywil IX diawali dengan kegiatan Malam Bina Iman dan Taqwa (MABIT) serta Subuh Mubarokah, diikuti oleh kader dan perwakilan BKPRMI se-Sumatra Barat. Sebelum pemilihan, muncul harapan agar Ustadz Dr. Nurlizam, Ketua Umum sebelumnya, bersedia maju kembali. Namun, dosen UIN Bukittinggi itu memutuskan untuk tidak mencalonkan diri.  

Tiga nama sempat mengemuka sebagai calon potensial: Maisar Setiawan (Sekretaris Umum DPW BKPRMI Sumbar 2020-2024), Pun Ardi (BKPRMI Padang), dan Erianto (BKPRMI Padang Panjang). Namun, Pun Ardi tidak memenuhi syarat usia, sementara Erianto mengundurkan diri. Akhirnya, Maisar Setiawan menjadi satu-satunya kandidat dan terpilih secara aklamasi.  

"Alhamdulillah, Musywil berjalan aman dan lancar. Ustadz Maisar Setiawan secara aklamasi terpilih sebagai Ketua Umum untuk lima tahun ke depan," ungkap Ustadz Dr. Nurlizam, Ketua DPW BKPRMI Sumbar demisioner.  

Nurlizam menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan organisasi keagamaan dalam membangun umat. "Semoga DPW BKPRMI Sumbar di bawah kepemimpinan Ustadz Maisar semakin maju dan memberikan kontribusi positif," harapnya.  

Pemilihan Maisar dinilai sangat tepat mengingat rekam jejaknya yang panjang di BKPRMI. Selain pernah menjabat Sekretaris Umum DPW, ia juga aktif sebagai Direktur Lembaga Dakwah Syiar Islam (LDSI) di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) BKPRMI.  

"Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Saya memohon doa dan dukungan agar dapat menjalankan amanah ini dengan baik," kata Maisar usai pengukuhan.  

Acara tersebut semakin istimewa dengan kehadiran Gubernur Sumatra Barat, Ketua DPRD Sumbar, Walikota Padang, serta Ketua Umum DPP BKPRMI KH. Nanang Mubarok dan Sekretaris Jenderal Jailani Dalimunthe. Kehadiran mereka menegaskan dukungan penuh terhadap kepengurusan baru.  

Dengan terpilihnya Ustadz Maisar, diharapkan BKPRMI Sumbar dapat terus memperkuat perannya dalam pembinaan generasi muda dan pengembangan dakwah di Sumatra Barat. (Rel/*) 

IKLAN

×
Kaba Nan Baru Update